Rabu, 13 Juli 2011

News 98

Olimpiade Sains Nasional Tingkat Provinsi (OSP) 2011


Senin, 11 Juli 2011
OSP telah dilaksanakan pada awal bulan Juni kemarin. Dan sekarang hasilnya telah keluar. Berdasarkan hasil tersebut, SMAN 1 Curup berhasil mengirimkan 4 wakilnya untuk mengikuti OSN 2011 pada bulan September 2011 di Manado, Sulawesi Utara. Mereka Adalah Ronaldy Prayoga dari cabang Matematika, M. Aznan Firmansyah B. dari cabang Fisika, Gregorius Yoga Panji Asmara dari cabang Kimia, dan Johano Afrizal Wibowo dari cabang TIK. Bagi yang ingin tahu lebih jelas, silahkan unduh file pengumumannya di blog ini atau langsung saja unduh disini.
Semoga tahun depan SMAN 1 Curup bisa lebih berjaya dan lebih banyak lagi mengirimkan wakilnya untuk mengikuti Olimpiade Sains Tingkat Nasional. Amin.

Keterangan :
Nama yang berwarna Merah adalah anggota dari SMANSANEWS II. Dan Nama yang berwarna Hijau adalah peserta OSN 2010 di Medan tahun lalu yang berhasil mengikut OSN selama 2 tahun berturut-turut dengan yang tahun ini.

SMANSA NEWS II-JAP

0 komentar: